Sesuai dengan yang telah dikemukakan oleh Ibu
Asimiyati dari Jakarta (pengembang Dapodik) ketika memberikan materi di Gedung
Dalmut Diknas Rembang pada 10 Juni 2014 Kemarin, ketika itu beliau menyatakan,
aplikasi dapodik dan server-server pendukungnya selalu mengalami perkembangan. Dan,
salah satunya ada pada menu verval peserta didik (verval NISN).
Untuk
saat ini, ada satu lagi menu tambahan yang diberikan server ketika kita hendak
melakukan verval. Yakni menu Edit Data. Lalu, apakah gunanya dari menu ini?? Gunanya
adalah untuk mengedit nama dan juga tanggal lahir siswa. Caranya? Cukup klik
saja tanda pena disebelah kiri, maka nanti akan keluar langsung nama dan
tanggal lahir anak yang akan diedit. Setelah itu, tinggal di klik Update untuk
melakukan pembaruan data anak tersebut. Simple banget kan?? Untuk lebih mudahnya,
ini nih screenshootnya...
Begitu juga dengan menu di referensi. sekarang semakin lengkap dengan adanya tombol Unmatch bagi teman-teman yang ingin mengembalikan peserta didik ke residu. bagi yang merasa salah dalam proses match-unmatch Peserta didik kemarin, tombol ini sangat berguna. karena dengan menu ini kita bisa mencocokkan lagi data yang ada di dapodik dengan yang ada di pdsp. ini nih screenshootnya..
Oh iya... ada lagi... untuk saat ini, informasi dari yang mbahurekso dapodik, situs Infopendataan.dikdas.kemdikbud. go.id sekarang sudah boyongan ke tempat lain... kesini...
Oh iya... ada lagi... untuk saat ini, informasi dari yang mbahurekso dapodik, situs Infopendataan.dikdas.kemdikbud. go.id sekarang sudah boyongan ke tempat lain... kesini...
dapo.dikdas.kemdikbud.go.id |
No comments:
Post a Comment